Ternyata Ini Keterlibatan Rossa Hingga Nowela dalam Kasus DNA Pro

Ternyata Ini Keterlibatan Rossa Hingga Nowela dalam Kasus DNA Pro
Rossa terseret kasus penipuan robot trading DNA Pro. Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah selebritas telah menjalani pemeriksaan terkait kasus penipuan berkedok robot trading DNA Pro.

Teranyar para penyanyi yang diperiksa penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri.

Mereka adalah Rossa, Yosi Project Pop, dan Nowela Elizabeth Mikhelia Auparay atau Nowela.

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan Rosa diperiksa selama tiga jam. 

Pemilik nama asli Sri Rossa Roslaina Handiyani itu diberikan 23 pertanyaan oleh penyidik. 

"Penyidik telah memeriksa terhadap salah satu figur publik sebagai saksi, inisialnya R," kata Gatot di Mabes Polri, Jumat (22/4).

Kepada polisi, perempuan yang karib disapa teh Ocha itu mengaku tidak mempromosikan DNA Pro.

"Saudari R hanya tampil pada acara DNA PRO Gathering di Bali," ujar Gatot.

Bareskrim Polri memeriksa sejumlah penyanyi terkait keterlibatan mereka dalam acara DNA Pro di Bali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News