Terungkap, Artis Inisial FA yang Ditangkap Atas Dugaan Narkoba Ialah Fachri Albar

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas berinisial FA ditangkap oleh Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat.
Kasubbid Penmas Polda Metro Jaya AKBP Reonald Simanjuntak membenarkan bahwa artis FA itu ialah Fachri Albar.
"(Fachri Albar) iya, saya iya, kan," ujar Reonald Simanjuntak saat dihubungi awak media, Selasa (22/4).
Adapun artis berinisial FA atau Fachri Albar diamankan di kediamannya, kawasan Jakarta Selatan pada Minggu (20/4) sekitar pukul 20.00 WIB.
Dihubungi terpisah, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Vernal Armando Sambo mengatakan, FA diamankan seorang diri di kediamannya.
"FA kami amankan seorang diri di rumahnya," kata Vernal.
Dari penangkapan tersebut, polisi menemukan barang bukti berupa narkotika.
Akan tetapi, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman lebih lanjut mengenai barang bukti tersebut.
Kasubbid Penmas Polda Metro Jaya AKBP Reonald Simanjuntak membenarkan bahwa artis FA itu ialah Fachri Albar.
- 3 Berita Artis Terheboh: Fachri Albar Ternyata Sudah Bercerai, Ariel NOAH: Mohon Doanya
- Nekat Menanam Ganja, Pria di Kampar Ditangkap Unit Reskrim Polsek Siak Hulu
- Dor, Dor, Dor! Oknum Polisi Ini Terkapar Ditembak Petugas BNN
- Konon Perceraian Memicu Fachri Albar Kembali Mengonsumsi Narkoba
- Bea Cukai Batam Amankan Tukang Cat yang Selipkan Sabu-sabu di Sandal, Begini Kronologinya
- Terungkap, Fachri Albar dan Renata Kusmanto Sudah Bercerai Sejak Februari 2025