Terungkap, Titiek Puspa Ternyata Sempat Ingin Dimakamkan di Temanggung

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi legendaris Titiek Puspa ternyata sempat mengungkap keinginan agar dimakamkan di Temanggung, Jawa Tengah.
Hal tersebut disampaikan oleh anak sulung Titiek Puspa, Petty Tunjungsari di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Jumat (11/4).
Dia menyatakan bahwa Titiek Puspa pernah meminta dimakamkan di Temanggung agar berdekatan dengan makam mendiang orang tuanya.
“Beliau (Titiek Puspa) tiba-tiba ngomong ‘Mbak aku nanti kalau meninggal, dimakamkannya di dekat bapak ibu aku ya di Temanggung’,” ungkap Petty Tunjungsari dilansir Antara.
“Aku terdiam, karena kami tidak ada omongan apa-apa, tahu-tahu dia berbicara begitu,” sambungnya.
Akan tetapi, Titiek Puspa mengubah keinginannya setelah menanyakan pendapat keluarga.
Menurutnya, lokasi pemakaman di Temanggung terlalu jauh untuk dijangkau keluarga maupun para penggemar.
"Bukan aku saja yang kejauhan, penggemar mama juga, mama kan bukan cuma milik keluarga tetapi juga milik orang Indonesi," kenang Petty Tunjungsari.
Penyanyi legendaris Titiek Puspa ternyata sempat mengungkap keinginan agar dimakamkan di Temanggung, Jawa Tengah.
- Inul Daratista Mengaku Sering Dikasih Emas dari Titiek Puspa, Alhamdulillah
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- Putri Titiek Puspa Ungkap Soal Penampilan Terakhir Sang Ibunda
- Petty Tunjungsari Sempat Ikuti Jejak Titiek Puspa Sebagai Penyanyi, Tetapi Memilih Berhenti Gegara Ini
- Soal Nasib Royalti Titiek Puspa, Sang Anak Angkat Bicara
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Lisa Mariana saat di Palembang, Lalu Ada Jatah Bulanan