Tiba di Indonesia, Timnas Burundi Bawa 25 Pemain, Ini Daftarnya

Tiba di Indonesia, Timnas Burundi Bawa 25 Pemain, Ini Daftarnya
Burundi akan melakoni partai uji coba bertajuk FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia Foto: Fabrice COFFRINI / AFP/pri.

jpnn.com - Timnas Burundi telah tiba di Indonesia. Rombongan negara asal Afrika itu mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Selasa (21/3/2023) pukul 18.05 WIB.

Mereka datang ke Indonesia dengan memboyong 25 pemain dan dipimpin langsung oleh Presiden Federasi Sepak Bola Burundi, Gen Brig Pol Muyenge Alexandre.

Rombongan Timnas Burundi menempuh perjalanan selama 16 jam hingga mendarat di Soekarno-Hatta.

Anggota Komite Eksekutif PSSI, Endri Erawan menyambut langsung kedatangan Timnas Burundi.

Begitu menginjakan kaki di Indonesia, Cedric Amissi dan kawan langsung menuju Hotel Grand Mercure, Kemayoran.

Burundi sendiri dijadwalkan melakoni dua laga uji coba kontra Timnas Indonesia pada 25 dan 28 Maret mendatang.

Saat ini, tim asuhan Etienne Ndayiragije itu berada di peringkat 141 FIFA, sedangkan Indonesia duduk di posisi 151.

Skuad Garuda ditargetkan meraih kemenangan di laga ini untuk mendongkrak peringkat FIFA.(pssi/jpnn)

Rombongan Timnas Burundi mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Selasa (21/3/2023) pukul 18.05 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News