Tsania Marwa Ngamuk Anaknya Dibawa ke Psikolog

Tsania Marwa Ngamuk Anaknya Dibawa ke Psikolog
Tsania Marwa. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Mengetahui anaknya yang baru berusia 4 tahun, Syarief dibawa ke psikolog anak, membuat Tsania Marwa marah besar.

Pemain film Lawang Sewu itu pun menumpahkan kekesalannya lewat akun Instagram. Dalam tulisannya, dia mengaku mengetahui kabar itu dari followernya.

"Sudah 6 orang follower saya di instagram yang mengirimkam foto ini. Hati saya hancur (lagi). Anak saya, SYARIF BARU UMUR 4 TAHUN!! YANG DIBUTUHKAN ADALAH IBUNYA!! Tapi saya selama 6 bulan terakhir sudah tidak bisa menjalankan hak dan kewajiban saya sebagai seorang Ibu," tulis Tsania Marwa dalam akun Instagram miliknya, Senin (25/9).

"Kenapa ANAK SAYA sampai dibawa ke psikolog anak? (tanpa mengurangi rasa apresiasi saya terhadap profesi Psikolog karena saya juga lulusan Sarjana Psikologi) Apakah ada tanda-tanda anak saya mengalami "goncang" batin? Jawabannya hanya BUTUH IBUNYA!,” lanjut Tsania.

Tsania menegaskan bahwa apa yang diutarakan di media sosial bukan untuk mencari sensasi. Dia kembali mengatakan bahwa yang dibutuhkan anaknya adalah sosok Ibu.

“ Maaf sebelumnya, saya bukan maksud cari sensasi atau mengumbar-ngumbar di media sosial, tapi maksud postingan saya ini adalah ingin menyampaikan pesan ke Ibu Psikolog di foto ini : Bu Psikolog, tanpa mengurangi rasa hormat, percayalah, saya Ibunya, saya selama 4tahun anak saya Syarif dan 2 tahun anak saya Shabira TIDAK PERNAH SEKALIPUN saya meninggalkan anak-anak ke luar kota apalagi luar negeri, diluar bekerja (yang selalu dalam kota) saya selalu bersama mereka dan menjalankan kewajiban saya sebagai seorang Ibu," sambung Marwa lagi. 

Mengetahui anaknya yang baru berusia 4 tahun, Syarief dibawa ke psikolog anak, membuat artis peran Tsania Marwa marah besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News