Tundukkan Tuan Rumah, Sassuolo Akhiri Puasa Kemenangan

Tundukkan Tuan Rumah, Sassuolo Akhiri Puasa Kemenangan
Pemain Crotone Samuel Di Carmine (kiri) ditekel pemain Sassuolo Federico Peluso (kanan) pada pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadio Ezio Scida, Crotone, Minggu (14/2/2021). (ANTARA/IPA/Sipa USA via Reuters Connect)

Setelah gol Berardi tersebut, salju mulai turun dan mempengaruhi permainan kedua tim.

Sassuolo tetap mendominasi penguasaan bola, namun mereka mendapat hukuman saat tuan rumah melancarkan serangan balik.

Ounas mendapat bola di lapangan tengah, mengecoh Federico Peluso, dan menaklukkan kiper Andrea Consigli melalui sepakan dari sudut sempit.

Sepakan Francesco Caputo terdefleksi ke jaring samping gawang, kemudian Sassuolo mendapat peluang ganda saat sepakan melengkung Berardi terdefleksi, dan menjadi umpan yang gagal dimaksimalkan sundulan Filip Djuricic.

Kiper Sassuolo Consigli harus keluar dari sarangnya untuk mengantisipasi Pedro Pereira, kemudian dari situasi tendangan sudut, Samuel Di Carmine menanduk bola masuk ke gawang tim tamu. Namun gol itu tidak disahkan karena Koffi Djidji telah lebih dahulu melanggar Consigli.

Tidak lama setelah babak kedua dimulai, Sassuolo mendapat hadiah penalti setelah Vladimir Golemic melakukan pelanggaran tidak perlu terhadap Manuel Locatelli.

Eksekutor Sassuolo Caputo melesakkan bola ke bagian atas gawang tuan rumah untuk merestorasi keunggulan timnya.

Setelah gol tersebut, gawang Crotone kembali menjadi sasaran tembak para pemain tim tamu.

Sassuolo berhasil mengakhiri puasa kemenangan dalam lima laga terakhir, setelah menundukkan tuan rumah.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News