Twitter Bakal Merilis Ulang Fitur Notes, Namanya Berubah

Twitter Bakal Merilis Ulang Fitur Notes, Namanya Berubah
Fitur baru Twitter. ilustrasi Foto: Antara

Para penulis tersebut mendapatkan akses ke tab "Write" di Twitter di mana mereka dapat menulis konten panjang.

Pada profil Twitter pengguna terpilih juga terdapat tab "Notes" di mana para pengikut dan akun lain dapat membaca semua konten panjang mereka dalam satu tempat.

Twitter Notes mendukung pengaturan tulisan dalam berbagai format dan pengunggahan media termasuk opsi untuk menyematkan foto, video, GIF, hingga tweet (cuitan).

Ketika telah diunggah, penulis dapat mentwit Notes mereka untuk membagikannya kepada pengikut, yang kemudian dapat me-retweet unggahan tersebut, membagikannya di DM, dan menandai atau menyukainya.

Namun, setelah itu status Twitter Notes tidak terdengar selama berbulan-bulan.

Platformer melaporkan pada November 2022 bahwa Notes sedang dalam masa jeda sampai waktu yang tidak ditentukan.

Di samping itu, Musk juga menghentikan proyek Twitter lain yang berkaitan dengan menulis dan membaca konten salah satunya platform langganan buletin Revue pada Desember lalu. (ant/jpnn)


Twitter bakal merilis kembali fitur Notes yang memungkinkan penggunanya mengunggah tulisan panjang. Namanya berubah.


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News