Twitter Tunjuk Peiter Zatko sebagai Kepala Keamanan

" Mereka harus menemukan solusi kreatif untuk masalah ini, dan jika Mudge terkenal dalam hal keamanan, berarti mereka menjadi kreatif," tambah Stamos.
Zatko berkomitmen untuk meningkatkan percakapan publik di Twitter.
Dia memuji langkah Twitter baru-baru ini yang mendorong pengguna untuk berkomentar, bukan hanya me-retweet.
Hal ini juga memaksa orang untuk memahami percakapan sebelum berpartisipasi di dalamnya.
Zatko menghargai keterbukaan Twitter terhadap pendekatan keamanan yang tidak konvensional.
Seperti proposalnya untuk membingungkan pelaku kejahatan siber dengan memanipulasi data yang mereka terima dari Twitter tentang bagaimana orang berinteraksi dengan unggahan mereka.
" Mereka bersedia mengambil risiko," kata Zatko soal Twitter.
" Dengan tantangan algoritme dan bias algoritmik, mereka tidak hanya diam dan menunggu hingga orang lain memecahkan masalah," pungkas Zatko.(antara/jpnn)
Twitter menunjuk peretas dunia Peiter Zatko sebagai kepala keamanan terbaru dan memberinya mandat yang luas.
Redaktur & Reporter : Fany Elisa
- KBA Garmin Menghadirkan Teknologi Navigasi hingga Multimedia untuk Pengalaman Sempurna
- Jadi Pelopor AI, BINUS University Dorong Ekosistem Kerja Kreatif Berbasis Teknologi
- Kisah Rina Santi, Sukses Menginspirasi Perempuan lewat Komunitas Women in Energy
- Pertama di Indonesia, Pertamina NRE Manfaatkan AI untuk Memastikan Keandalan PLTS
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- PT Ceria Siap Jadi Pemain Global di Industri Nikel, Produksi FeNi Perdana Akhir April