UFO Mampir di Sleman

UFO Mampir di Sleman
Crop circle di Dusun Rejosari, Desa Jogotirto, Kecamatan Berbah, Sleman. Foto : Radar Jogja/JPNN
Menurut Mulyodiharjo,77 petani lain, selain membentuk pola rapi, ada tiga lubang yang di tengahnya masih berdiri tiga batang padi yang buahnya membentuk uliran.  “Ambruke niku ngusel (Rubuhnya itu memutar). Termasuk padi yang beridiri itu ada batang yang melingkari batang lain,” tuturnya.

Mulyodiharjo mengatakan, fenomena itu memunculkan banya opini. Selain bekas pendaratan pesawat UFO, ada juga yang menduga berbentuk semacam tulisan Arab dengan lafal Allah. Ada juga yang dikaitkan dengan mistik dan banyak yang menganggap fenomena

alam biasa.

Pandangan berbeda dilontarkan Supriyanto, alumni UGM penggemar fenomena UFO. Supriyanto yakin pola itu bukan bekas pendaratan UFO. Menurutnya pola-pola semacam itu sering ditemukan di luar negeri, sedangkan di Indonesia baru pertama kali. “Tapi dilihat dari pola-pola yang membentuk, ini bukan UFO,” katanya saat meninjau pesawahan Rejosari, Jogotirto, Berbah.

Kendati begitu, Supriyanto berpendapat pola-pola itu terbentuk dari teknologi canggih di luar kemampuan manusia. “Pola-pola itu cukup sederhana dan tidak serumit di luar negeri,” imbuhnya.

SLEMAN - Lokasi pesawahan yang disebut-sebut menjadi tempat mendarat pesawat UFO di Dusun Rejosari, Desa Jogotirto, Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News