Ulang Tahun ke-40, Luna Maya Dapat Ucapan Spesial dari Pria Ini
Minggu, 27 Agustus 2023 – 05:31 WIB

Aktris Luna Maya di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (30/3). Foto: Firda Junita/jpnn
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Luna Maya memperingati hari ulang tahun ke-40 pada Sabtu, 26 Agustus 2023.
Pada momen ulang tahun tersebut, dia mendapat ucapan spesial dari kekasihnya, Maxime Bouttier.
"Selamat ulang tahun Luna Maya," ungkap Maxime Bouttier melalui akun miliknya di Instagram Story, Sabtu (26/8).
Pemain film Ticket to Paradise itu lantas menyampaikan doa di hari ulang tahun Luna Maya.
Namun, Maxime Bouttier belum mengungkap kado yang diberikan untuk pemain film Suzzanna itu.
"Aku hanya bisa memberi doa terbaik untuk orang yang dicintai," imbuh Maxime Bouttier.
Diketahui, Luna Maya tengah menjalin hubungan asmara alias pacaran dengan Maxime Bouttier.
Keduanya dikabarkan berpacaran sejak beberapa bulan lalu.
Aktris Luna Maya memperingati hari ulang tahun ke-40 pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Pada momen ulang tahun tersebut, dia mendapat...
BERITA TERKAIT
- Jawaban Maxime Bouttier dan Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan
- Soal Pernikahan, Maxime Bouttier dan Luna Maya Kompak Beri Jawaban Begini
- Luna Maya Ungkap Kesulitan Memerankan Sosok Nyai di Film Gundik
- Rossa hingga Prilly Latuconsina Dapat Undangan Nikah Luna Maya
- 3 Berita Artis Terheboh: Alasan Revelino Mengakui Anak Lisa Mariana, Luna Maya Beri Jawaban
- Jawaban Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan