Venna Melinda Jadi Korban KDRT, Natasha Wilona Berkomentar Begini

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Natasha Wilona memberi tanggapan soal kasus KDRT yang menimpa ibunda Verrell Bramasta, Venna Melinda.
Dia mengaku tidak menyangka Venna Melinda mengalami KDRT yang diduga dilakukan oleh Ferry Irawan.
"Enggak menyangka, cuma lihat dari luar kayaknya sweet banget," kata Natasha Wilona dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Rabu (25/1).
Pemain serial Dikta dan Hukum itu mengatakan Verrell Bramasta sempat bercerita mengenai kejadian yang dialami Venna Melinda.
Menurut Natasha Wilona, mantan kekasihnya itu tidak terlalu banyak bercerita perihal kasus tersebut.
"Mungkin lebih banyak hak ngomong itu orang tuanya," jelasnya.
Natasha Wilona kemudian memberi dukungan untuk Venna Melinda.
Dia berharap Venna Melinda bisa kuat menghadapi kasus tersebut.
Aktris Natasha Wilona memberi tanggapan soal kasus KDRT yang menimpa ibunda Verrell Bramasta, Venna Melinda.
- Verrell Bramasta dan Fuji Dikabarkan Jadian, Venna Melinda Bilang Begini
- Soal Hubungan Verrell Bramasta dan Fuji, Venna Melinda: Aku Belum Mau Mendahului
- Soal Hubungan dengan Fuji, Verrell Bramasta: Dekat dalam Artian...
- 3 Berita Artis Terheboh: Verrell Buat Pengakuan, Ruben Makin Rajin Salat Berjemaah
- Pengakuan Verrell Bramasta Soal Kabar Kedekatan dengan Fuji
- Venna Melinda Beri Pujian untuk Fuji