Via Vallen Lip Sync di Pembukaan Asian Games 2018?

Via Vallen Lip Sync di Pembukaan Asian Games 2018?
Via Vallen tampil memukau saat pembukaan Asian Games 2018. Presiden Jokowi sampai ikut bergoyang. Foto: INASGOC/Wahyudin/pras/18

jpnn.com, JAKARTA - Penampilan Via Vallen saat pembukaan Asian Games 2018 pada Sabtu (18/8) malam, menuai kritikan pedas dari warganet.

Via Vallen diduga lip sync saat menyanyikan official theme song Asian Games 2018 berjudul 'Meraih Bintang' di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Dugaan itu bermula saat Via Vallen mengunggah video sebelum manggung.

Pada video singkat itu, Via tampak berkumpul bersama Raisa, Rossa dan pengisi acara lainnya.

"Before the big show. Dari yang cengengesan ampe yang seriusss. Di pandu oleh bu ustadzah @itsrossa910," tulis Via Vallen sebagai keterangan.

Tak lama video tersebut diunggah, warganet langsung memberikan komentar nyinyir.

Harusnya jangan lip sync semalem mba rada kecewa sih udh gitu sepi gaada penari-nya kurang energic jg rasanya, coba Agnes aja lebih wah pasti," tulis akun puspitaastrii.

"Lipsync nihhh yeeee," celetuk akun amie_stamsah. "Sebenernya gpp lipsync , Tapi mbok ya ojo keliatan to mbak," sambung akun vinafaridaa. (mg7/jpnn)


Penampilan Via Vallen saat pembukaan Asian Games 2018 pada Sabtu (18/8) malam, menuai kritikan pedas dari warganet.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News