Viral Isu Kelangkaan Tabung Gas Oksigen, Kombes Yusri Merespons Begini

Viral Isu Kelangkaan Tabung Gas Oksigen, Kombes Yusri Merespons Begini
Polisi memastikan ketersediaan tabung gas oksigen di Jakarta aman. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus merespons isu kelangkaan tabung gas oksigen di media sosial belakangan ini.

Kombes Yusri memastikan, setiap bulan produksi tabung gas oksigen tidak berkurang.

"Saat ini produsen gas oksigen setiap bulan ini sebenarnya tidak berkurang, cukup sesuai dengan apa yang diproduksi," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Rabu (30/6).

Mantan Kapolres Tanjungpinang itu mengakui memang ada peningkatan permintaan tabung gas oksigen.

Hal itu seiring dengan peningkatan keterisian di sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 di wilayah hukumnya.

"Memang ada peningkatan permintaan karena kita ketahui bersama beberapa rujukan rumah sakit rujukan Covid-19 BOR-nya cukup tinggi," ujar Yusri.

Kendati demikian, kata dia, berdasar hasil rapat koordinasi dengan para produsen pasokan dipastikan aman.

"Saat ini produsen masih menyanggupi, ini dari rapat koordinasi dengan produsen-produsen yang ada," ucap Yusri.

Polisi memastikan ketersediaan tabung gas oksigen di Jakarta aman, simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News