Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya

jpnn.com, TASIKMALAYA - Viral video di media sosial, sosok pria diduga personel Dewa 19, Yuke Sampurna menggotong seorang bocah yang terkula lemas.
Kabarnya, pria diduga Yuke tersebut tengah menggontong sang bocah untuk dibawa ke rumah sakit seusai tertabrak mobilnya.
Kapolsek Cikalong AKP Dede Darmawan mengakui adanya kecelakaan di Jalan Raya Nasional Tasikmalaya - Pangandaran pada Senin (21/4).
Insiden itu terjadi di Kampung Sindangraja, RT03, RW02 Desa Sindangjaya, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya.
Dede menjelaskan peristiwa kecelakaan tersebut sudah berlangsung seminggu yang lalu.
Menurut Dede, permasalahan tersebut sudah ditangani dengan baik oleh polisi dan pihak terlibat.
"Peristiwa itu benar adanya, itu sudah sejak seminggu yang lalu, cuma baru viral sekarang, sudah ditangani Lantas Polres Tasikmalaya," kata Dede kepada awak media, Senin (28/4).
Semula, Dede menerangkan kecelakaan tersebut tidak dilaporkan oleh pihak terlibat ke polisi.
Pemain bass Dewa 19, Yuke Sampurna dikabarkan menabrak seorang bocah di Tasikmalaya, berakhir begini.
- Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Polisi Beri Penjelasan
- Heboh Kapolsek Palmatak Diduga Terima Setoran Pencurian, Ini Kata AKBP Ricky
- Pria Terjatuh Dari Flyover SKA Pekanbaru, Begini Kronologinya
- MKD Jamin Bakal Menindaklajuti Aduan Rayen Pono yang Laporkan Ahmad Dhani
- Hardiyanto Kenneth Tinjau Jalan Rusak di Flyover Grogol yang Sering Memicu Kecelakaan
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia