Warga Australia Alek Sigley Telah Dibebaskan Korea Utara

Warga Australia Alek Sigley Telah Dibebaskan Korea Utara
Warga Australia Alek Sigley Telah Dibebaskan Korea Utara

Menteri Luar Negeri Australia Marise Payne mengatakan para diplomat Swedia bertemu dengan pejabat Korea Utara atas nama Pemerintah Australia hari Rabu guna membicarakan hilangnya Alek.

Menlu Payne mengatakan ayah Alek sudah diberitahu mengenai pembebasan anaknya itu.

Warga Australia Alek Sigley Telah Dibebaskan Korea Utara Photo: Alek Sigley menikah dengan Yuka Morinaga asal Jepang di Pyongyang tahun 2018. (Facebook: Alek Sigley)

Senator Payne mengatakan bahwa dia tidak akan memberikan keterangan apapun mengenai kasus yang dialami oleh Sigley guna menghormati hak pribadinya.

Alex Sigley sebelumnya dilaporkan hilang minggu lalu oleh beberapa rekannya setelah dia tidak aktif mengupdate postingan di media sosial.

Pria berusia 29 tahun tersebut yang diduga merupakan satu-satunya warga Australia yang tinggal di Korea Utara, memulai S2 di bidang kesusasteraan Korea di Kim Il-sung University di Pyongyang tahun lalu.

Dia adalah pendiri Tongil Tours, sebuah perusahaan agen perjalanan di Australia yang menyelenggarakan tur ke Korea Utara sejak tahun 2013.

Alek Sigley dibesarkan di Perth dan lulusan S1 dari Australian National University di Canberra sebelum pindah ke luar negeri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News