Bang Ara Ajak 8 Klub Piala Presiden 2017 Blak-blakan

Bang Ara Ajak 8 Klub Piala Presiden 2017 Blak-blakan
Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2017 Maruarar Sirait (kiri) saat drawing klub-klub yang lolos babak delapan besar, Selasa (21/2). Foto: RMOL/JPG

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2017 Maruarar Sirait mengajak delapan klub yang telah lolos ke babak delapan besar untuk blak-blakan tentang persoalan di turnamen yang telah berlangsung sejak 4 Februari itu. Tujuannya demi memastikan gelaran turnamen itu bisa berlangsung baik.

Dalam dialog drawing delapan besar Piala Presiden 2017, Selasa (21/2), Maruarar memberikan ruang yang seluar-luasnya kepada seluruh manager klub yang lolos untuk memberikan kritik dan masukan. Politikus PDI Perjuangan itu pengin Piala Presiden 2017 berjalan sempurna,

“Saya ingin pada pelaksanaan Piala Prisiden berlangsung transparan. Tidak ada yang ditutupi-tupi. Silahkan sampaikan kekurangan,” katanya.

Ara -panggilan akrab Maruarar- mempersilakan delapn klub yang lolos, yakni Pusamania Borneo FC, Madura United,  Persib Bandung,  Mitra Kukar, Semen Padang, Bhayangkara FC, Arema FC dan Sriwijaya FC untuk tak ragu-ragu memberi kritik dan masukan.

“Silahkan tanya apa ada masalah terkait keuangan atau wasit dan lain-lainnya,” jelasnya.

Ara juga menanyakan hak dari klub yang harus dipenuhi panitia penyelenggara. “Apakah seluruh club sudah menerima uang transportasi, pertandingan dan lainnya?” tanya Ara yang ditimpali jawaban kompak oleh delapan manajer klub. “Sudah.”

Pada kesempatan itu Haruna Soemitro selaku manajer Madura United menilai pelaksanaan Piala Presiden 2017 sudah berjalan baik dan memuaskan. “Selama ini kami puas selama turnamen ini berlangsung,” katanya.

Selain itu, katanya, pelaksanaan Piala Presiden 2017 juga berjalan transparan. Menurutnya, transparansi itu juga menyangkut masalah keuangan.

Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2017 Maruarar Sirait mengajak delapan klub yang telah lolos ke babak delapan besar untuk blakblakan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News