BPTJ Prioritas Angkutan Umum di Jalan Tol, Masih mau Bawa Mobil Pribadi?

BPTJ Prioritas Angkutan Umum di Jalan Tol, Masih mau Bawa Mobil Pribadi?
Kemacetan di jalan tol. Foto: Radar Cirebon/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) telah melakukan ujicoba rute khusus bus Transjabodetabek dari Summerecon menuju Bundaran Hotel Indonesia.

Uji coba ini dilakukan sebagai strategi pemberian prioritas angkutan umum di jalan tol ruas Jakarta-Cikampek.

"Alasan mengambil asal perjalanan dari Bekasi Barat dikarenakan akses tol Bekasi Barat sangat padat yaitu mencapai 4.397 unit kendaraan pribadi hanya dalam waktu 3 jam dari pukul 05.00-08.00 WIB. Selain itu telah tersedia infrastructure halte angkutan umum yang dekat dengan akses tol," ujar Kepala BPTJ Bambang Prihantono.

Konsep penerapan jalur khusus ini kata Bambang, telah didukung oleh PT Jasamarga dengan memberikan information melalui VMS bahwa pada pukul 06.00-09.00 bahu jalan Bekasi Barat - Cawang diutamakan untuk bus Transjabodetabek.

Karena itu, dia berharap para pengguna kendaraan pribadi bisa beralih menggunakan busway agar mengurangi kepadatan di tol Jakarta-Cikampek yang kini sedang dilakukan pengerjaan proyek.

"Dari hitung-hitungan kami, untuk antisipasi perpindahan pengguna kendaraan pribadi ke angkutan umum, disediakan kira-kira 66 unit bus kelas premium," tandas Bambang.(chi/jpnn)


Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) telah melakukan ujicoba rute khusus bus Transjabodetabek dari Summerecon menuju Bundaran Hotel Indonesia.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News