Taklukkan Timor Leste, Indonesia Pimpin Klasemen Grup B

Taklukkan Timor Leste, Indonesia Pimpin Klasemen Grup B
Suporter Timnas Indonesia. Foto: Hendra Eka/dok.JPNN.com

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia U-22 kembali berhasil meraih kemenangan dalam laga lanjutan grup B SEA Games Kuala Lumpur 2017. Skuat Garuda Muda menaklukkan Timor Leste dengan skor tipis 1-0 di Stadion MP Selayang, Minggu (20/8) sore.

Satu-satunya gol Timnas Indonesia dalam laga itu dicetak Marinus Manewar pada menit ke-24. Dia sukses memanfaatkan crossing dari Septian David Maulana. 

Secara permainan, Indonesia memang dominan. Tapi, upaya untuk mencetak gol cepat di awal babak tak bisa tercapai.

Pola bertahan dan menumpuk pemain di belakang yang dilakukan Timor Leste membuat Indonesia kesulitan.
Beruntung, sebuah serangan cepat dari sisi kanan, bisa mengubah skor.

Setelah itu, permainan menjadi membosankan karena tiga peluang bagus Indonesia, gagal dikonversi menjadi gol

Pada babak kedua, Indonesia yang berusaha tetap menekan harus kehilangan Kartika Ajie karena cedera. Satria Tama masuk menggantikannya di bawah mistar. 

Selain itu, Asnawi masuk menggantikan Hanif Sjahbandi dan Febri Haryadi yang tak impresif digantikan Saddil Ramdani. Sayang, perubahan itu belum membuahkan hasil sampai masa injury time.

Sempat terjadi insiden pada menit ke-92 ketika Evan Dimas saat terjatuh ditendang oleh Felipe, bek Timor Leste. Laga sempat terhenti sekitar 5 menit.

Timnas Indonesia U-22 kembali berhasil meraih kemenangan dalam laga lanjutan grup B SEA Games Kuala Lumpur 2017. Skuat Garuda Muda menaklukkan Timor

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News