Pemugaran Muara Takus Butuh Rp 92 Miliar

Pemugaran Muara Takus Butuh Rp 92 Miliar
Candi Muara Takus. Foto: Dok JPNN.com

jpnn.com - PEKANBARU - Sesuai keinginan Gubernur Riau (Gubri) H Annas Maamun agar salah satu objek pariwisata di Riau, Candi Muara Takus yang terletak di Kabupaten Kampar bisa dipercantik.

Menurut Bupati Kampar H Jefry Noer pembenahannya membutuhkan anggaran sekitar Rp 92 miliar. Dikatakan, pemugaran Candi Muara Takus lebih diprioritaskan pada akses jalan.

"Karena membuat jalan jalur dua, juga pemugaran lokasi candi membutuhkan biaya sebesar Rp92 M. Sekitar angka itu untuk melakukannya karena dimulai dari awal," kata Jefry saat ditemui Riau Pos (Grup JPNN), Kamis (7/8) di sela pelantikan Kakanwil Kemenkumham Riau di Pekanbaru.

Karena memang sesuai keinginan Gubri, lanjut Bupati yang perlu dilakukan perbaikan terlebih dahulu adalah akses jalan. Dimana sekarang masih satu jalur, maka harus ditambah menjadi dua jalur. Agar masyarakat dapat memiliki ketertarikan untuk berkunjung.

Sehingga Pemkab Kampar tentunya membutuhkan waktu dan anggaran cukup besar untuk membebaskan lahan dan membuat jalan dua jalur menuju salah satu Candi tertua di tanah air tersebut.

"Sekitar Candi juga akan dilakukan pembenahan. Mudah-mudahan dengan dukungan Pemprov Riau dapat segera terlaksana sehingga Kampar bisa menjadi destinasi wisata di Riau," tambahnya singkat.(egp)


PEKANBARU - Sesuai keinginan Gubernur Riau (Gubri) H Annas Maamun agar salah satu objek pariwisata di Riau, Candi Muara Takus yang terletak di Kabupaten


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News