Pendiri Situs Jual Beli Alibaba Terkaya di Tiongkok

Pendiri Situs Jual Beli Alibaba Terkaya di Tiongkok
Pendiri Situs Jual Beli Alibaba Terkaya di Tiongkok

jpnn.com - Pendiri raksasa belanja online Alibaba, Jack Ma tahun ini disebut sebagai orang terkaya di Tiongkok. Nilai kekayaan Ma diperkirakan mencapai USD 25 miliar atau setara dengan Rp 299,55 triliun.

“Ini merupakan tahun yang luar biasa bagi para konglomerat terkaya di Tiongkok meski ada kekhawatiran mengenai perekonomian Tiongkok,” ujar penerbit majalah Hurun Report Rupert Hoogewerf .

Ma mengantongi lebih dari USD 800 juta atau setara Rp 9,6 triliun setelah menjual sebagian sahamnya di Alibaba saat perusahaan tersebut IPO di Bursa Efek New York Jumat. Bahkan setelah melantai nilai perusahaan Alibaba mencapay USD 200 miliar .

Melonjaknya nilai perusahaan tersebut itu membuat kekayaan pendirinya juga terus meroket. Tahun lalu, kekayaan guru bahasa Inggris yang beralih menjadi wiraswasta Internet tersebut diperkirakan hanya sebesar 4 miliar dolar Amerika atau setara Rp 47,92 triliun. Dia pun tidak masuk dalam daftar 20 orang terkaya.

Nah, berkat penawaran saham Alibaba, nilai kekayaannya meroket menjadi Rp 25 miliar (Rp 299,55 triliun).

Kantor berita Xinhua, menyebut bahwa Jack Ma telah merebut posisi puncak yang sebelumnya diduduki pendiri pengembang properti Dalian Wanda Group, Wang Jianlin. Kini Wang hanya meraih posisi kedua dengan nilai kekayaan mencapai USD 24,2 miliar. (mas)


Pendiri raksasa belanja online Alibaba, Jack Ma tahun ini disebut sebagai orang terkaya di Tiongkok. Nilai kekayaan Ma diperkirakan mencapai USD


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News