Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online

Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online
Foto: Telegraph

jpnn.com - SEBAGAI orang tua, kerap harus berhadapan dengan situasi dimana mereka harus duduk dan membahas tentang menjadi dewasa dan tanggung jawab ataupun memilih universitas untuk masa depan mereka serta karier pilihan mereka nantinya. Namun dengan dunia yang terhubung secara digital seperti sekarang ini, orangtua perlu menyadari pentingnya mengajarkan  anak mereka untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Disamping mencari tahu anak mereka terpapar konten apa saja, akan lebih baik lagi jika orang tua juga memerhatikan konten seperti apa yang mereka publikasikan dan siapa yang akan melihatnya.

Nani, seorang ibu dari dua anak usia 17 dan 15 tahun, sepenuhnya mengerti bahwa anak-anaknya menghabiskan sebagian waktu mereka di media sosial. “Kedua putri saya sangat senang menggunakan media sosial untuk terhubung dan berbagi cerita dengan teman-teman sekolahnya,” dia menambahkan bahwa Facebook merupakan media sosial yang pertama dibuka oleh putri mereka sebelum laman lainnya. “Kadang saya juga tidak dapat mengikuti apa yang anak-anak saya lakukan secara online. Tapi paling tidak, saya ingin memastikan bahwa mereka aman dan menjaga privasi mereka.”

Beruntung bagi orangtua seperti Nani, Facebook baru saja meluncurkan Privacy Checkup; perangkat sederhana yang akan membantu pengguna Facebook dalam mengatur setting privasi mereka, membuat lebih mudah bagi pengguna untuk mengedit dan memonitor siapa saja yang bisa melihat posting mereka di Facebook. Dibantu oleh maskot dinosaurus, Privacy Checkup memungkinkan pengguna untuk memeriksa setting Privacy mereka secara cepat, aplikasi lain yang terhubung dengan Facebook termasuk memeriksa privacy dari informasi personal yang penting lainnya.

 

Privacy Checkup dapat digunakan dengan 4 cara berikut:

Membuka Privacy Checkup: Klik link pada security tab yang berada di sebelah kanan ikon notifikasi pada toolbar Facebook.
Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online
Postingan Anda: pilih orang-orang yang Anda inginkan untuk melihat postingan Anda.
Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online
Aplikasi Anda: Lihat aplikasi apa saja yang Anda buka menggunakan Facebook dan edit aplikasi yang ingin Anda simpan atau hapus.
Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online
Profile Anda: Tinjau dan edit informasi pribadi pada profil Anda seperti ulang tahun, pekerjaan dan pendidikan.
Membahas Soal 'Itu': Mengajarkan Anak-Anak Agar Tetap Waspada Saat Online

Privacy Checkup dapat membantu Nani untuk mengajarkan kedua putrinya dalam menggunakan Facebook secara aman dan juga memonitor apa serta dengan siapa mereka berbagi postingan. “Dengan adanya Privacy Checkup, saya akhirnya dapat mengajari mereka untuk tetap siaga saat menggunakan Facebook dan memastikan dengan siapa mereka berbagi konten secara online.”

 

SEBAGAI orang tua, kerap harus berhadapan dengan situasi dimana mereka harus duduk dan membahas tentang menjadi dewasa dan tanggung jawab ataupun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News