Keren! Warga Miskin DKI bakal Punya Dokter Pribadi, Ini Penjelasan Koh Ahok

Keren! Warga Miskin DKI bakal Punya Dokter Pribadi, Ini Penjelasan Koh Ahok
Foto: Dedi Yondra/Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA – Gebrakan anyar dalam bidang kesehatan digagas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).  

Melalui program Ketuk Pintu Layani dengan Hati, Ahok  menyiapkan dokter pribadi untuk 1.250 warga DKI Jakarta yang berlatar belakang ekonomi kurang mampu atau miskin.

Konsep dokter pribadi itu tanpa pungutan biaya apapun. Dokter akan turun langsung ke rumah susun warga yang sedang sakit. Dengan program itu, diharapkan bisa memberi kemudahan bagi warga ibu kota kurang yang selama kesulitan berobat di ruma sakit.

Apalagi banyak warga yang tidak mampu membayar obat, transportasi, dan biaya penginapan kamar pasien.

"Konsep kita, seolah-olah mereka yang tidak mampu punya dokter pribadi yang nggak usah bayar," kata Ahok usai meresmikan program Ketuk Pintu Layani dengan Hati di Rusun Pinus Elok, Cakung, Jakarta Timur, Minggu (24/5).

Pada acara acara peresmian tersebut, Ahok didampingi sang istri, Veronica Tan, Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Koesmadi Priharto, serta Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta Ika Lestari Aji.

Menurutnya, konsep dokter pribadi itu meniru di luar negeri. Dia menjelaskan, dokter pribadi di sini berperan sebagai konsultan kesehatan. Dengan kata lain, bagi warga kurang mampu yang mengalami gangguan kesehatan bisa berkonsultasi dengan dokter yang dipilihkan sesuai identitas warga.

Warga bisa berinteraksi langsung dengan dokter tersebut. Mereka bisa menanyakan langsung keluhan penyakit yang dirasakan dengan mengirim pesan singkat atau telepon. Nantinya dokter bisa langsung mendatangi hunian warga itu.

JAKARTA – Gebrakan anyar dalam bidang kesehatan digagas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).   Melalui program Ketuk Pintu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News