Archandra Tahar Sudah Berstatus WNI, Jokowi: Itu aja

Archandra Tahar Sudah Berstatus WNI, Jokowi: Itu aja
Presiden Joko Widodo. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - SERANG - Presiden Joko Widodo mengatakan, bahwa dirinya sudah mendapat laporan dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, mengenai status kewarganegaraan Archandra Tahar, yang sudah WNI.

"Sudah dilaporkan ke saya oleh Menkumham dalam bentuk surat tertulis, bahwa Pak Archandra sudah diberikan paspornya (WNI)," ujar Jokowi di Serang kemarin.

Selanjutnya, kata mantan gubernur DKI Jakarta ini ia mengaku tak tahu seperti apa proses mantan menteri ESDM itu kembali bisa mendapatkan kewarganegaraan Indonesia.

"Itu aja, jadi saya belum melihat secara detail prosesnya seperti apa," tandas Jokowi.(chi/jpnn)

 


SERANG - Presiden Joko Widodo mengatakan, bahwa dirinya sudah mendapat laporan dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, mengenai status kewarganegaraan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News