10 Terbaik Nasional, Pertumbuhan Mobile Banking Bank BJB Paling Pesat

10 Terbaik Nasional, Pertumbuhan Mobile Banking Bank BJB Paling Pesat
Mobile banking Bank BJB dengan platform BJB Digi masuk dalam 10 Terbaik Mobile Banking versi riset Infobank. Foto/ilustrasi: Bank BJB.

jpnn.com, BANDUNG - Mobile banking Bank BJB dengan platform BJB Digi masuk dalam 10 Terbaik Mobile Banking versi riset Infobank.

Bank BJB yakin bisa mendorong pencapaian peringkat yang lebih baik lagi.

Hal itu seiring dengan utilitas dan pengguna channel digital Bank BJB yang lebih luas.

Dalam riset Infobank per awal Mei 2021, Bank BJB menduduki urutan ke-8 dari 10 bank nasional yang menerapkan layanan mobile banking.

Merujuk pada hasil riset tersebut, pada 2020 performa mobile banking Bank BJB berada di angka 76,67.

Kemudian, pada 2021 naik menjadi 81,65.

Berdasar data ini, diperoleh fakta dari daftar 10 besar performa terbaik mobile banking, Bank BJB mencatatkan pertumbuhan paling pesat yaitu sebesar 4,98.

Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi mengatakan inovasi teknologi yang digulirkan Bank BJB membuahkan hasil yang positif.

Bank BJB yakin bisa mendorong pencapaian peringkat yang lebih baik lagi. Melebihi capaian sekarang yang masuk 10 besar nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News