3 Mayat Laki-Laki Ditemukan di Gorong-Gorong, Gempar

3 Mayat Laki-Laki Ditemukan di Gorong-Gorong, Gempar
Proses evakuasi tiga mayat laki-laki yang ditemukan di dalam gorong-gorong, Jalan Boulevard Raya, Taman Royal I & 3, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (7/10) siang. Foto: Humas Polres Metro Tangerang Kota

jpnn.com, JAKARTA - Tiga mayat laki-laki ditemukan berada di dalam gorong-gorong, Jalan Boulevard Raya, Taman Royal I & 3, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (7/10) siang.

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim mengatakan bahwa ketiga korban berinisial APP (21), AS (37), dan F (33).

"Menurut (keterangan) saksi saat berada di kantor PT Telkom (mendengar) teriakan warga bahwa ada orang yang tercemplung di dalam gorong-gorong," kata Abdul dalam keterangan tertulis.

Warga setempat pun berusaha mengangkat ketiga orang tersebut keluar dari gorong-gorong.

Namun, saat ketiga korban bisa diangkat, ternyata mereka sudah meninggal dunia.

"Adapun korban AS dan korban F adalah pekerja maintenance pihak ketiga dari PT Telkom dan korban APP adalah warga yang kebetulan karyawan laundry yang sedang melintas dan hendak menolong (AS dsn F). Namun, (APP) ikut tenggelam di dalam gorong-gorong," ujar Abdul.

Ketiga mayat tersebut kemudian dibawa ke RSUD Kabupaten Tangeran guna ditindak lanjuti.

"Korban meninggal dunia diduga karena kecelakaan kerja," ujar Abdul. (cr1/jpnn)

Tiga mayat laki-laki ditemukan berada di dalam gorong-gorong, Jalan Boulevard Raya, Taman Royal I & 3, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (7/10) siang, simak selengkapnya.


Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News