4 Khasiat Rutin Minum Air Rebusan Daun Pandan, Salah Satunya Turunkan Kadar Gula Darah

4 Khasiat Rutin Minum Air Rebusan Daun Pandan, Salah Satunya Turunkan Kadar Gula Darah
Ilustrasi kenaikan gula darah.

jpnn.com, JAKARTA - PANDAN paling sering dikonsumsi sebagai pasta, bubuk, ekstrak air infus, atau dibuat menjadi minyak esensial.

Daunnya jarang dimakan langsung, kecuali di beberapa hidangan tertentu.

Berikut ini beberapa manfaat minum air rebusan daun pandan, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Meredakan Sakit Kepala

Masalah sakit kepala yang terlalu sering menyerang bisa diatasi dengan daun pandan.

Anda bisa mengonsumsi daun pandan atau menggunakannya sebagai aroma terapi alami untuk menenangkan pikiran dan meredakan sakit kepala.

2. Menurunkan Gula Darah

Menurut sebuah penelitian di Thailand yang diterbitkan di Majalah Pharmacognosy pada 2015, minum ekstrak pandan membantu orang menurunkan kadar gula dalam darah.

Ada beberapa manfaat rutin minum air rebusan daun pandan dan salah satunya adalah menurunkan kadar gula darah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News