5 Petani Disambar Petir, 1 Tewas
Rabu, 13 Maret 2013 – 10:48 WIB

5 Petani Disambar Petir, 1 Tewas
Darmadi, 55, salah seorang korban kepada tim medis RSUD, mengatakan kejadian tersebut terjadi sangat cepat. Saat itu ia bertanam padi dengan empat orang lainnya dalam cuaca hujan. Tanpa diduga tiba-tiba datang kilat disertai bunyi yang kuat tepat berada di depannya. Ia terkejut dan terpental dua meter dari tempat ia berdiri. "Bunyinya kuat, dan memekakan telinga kami yang berada di lokasi langsung terjatuh. Membuat tangan dan kaki saya mengalami luka bakar," ujarnya.
Namun ia tak menyangka, kalau petir tersebut ternyata menimpa Idan yang juga tetangganya. "Saya melihat Idan sudah tergolek dan tidak berdaya," sebutnya kepada perawat yang berada di IGD.
Direktur RSUD dr Rasidin Artati Suryani membenarkan kalau ada pasien disambar petir masuk ke IGD RSUD. "Korbannya ada lima orang, yang satu meninggal dan empat lagi selamat," ujarnya.
Korban yang selamat tersebut mengalami gangguan pendengaran, sedangkan satu di antaranya luka bakar akibat pada tangan dan kakinya."Kejadian tersebut membuat trauma korban yang selamat namun mereka telah kami perbolehkan pulang karena lukanya tidak terlalu serius," ujar wanita berjilbab ini.
SUNGAISAPIAH--Lima warga Kurao Sungaisapih disambar petir saat menanam padi di persawahan di kawasan Kurao Kapalo Banda Kelurahan Sungaisapih, Kecamatan
BERITA TERKAIT
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang
- Baliho di Jalan Protokol Pekanbaru Ditertibkan, Menteri Kehutanan Apresiasi Ketegasan Wali Kota
- Sempat Dikira Bangkai Hewan, Mayat Pria di Kampar Bikin Gempar
- Sachrudin Lantik 3.419 PPPK Kota Tangerang, Ini Pesannya
- Beraksi Belasan Kali, Pelaku Pemalakan di Minimarket Palembang Ditangkap