5 Tips dari PLN Agar Aman dari Sengatan Listrik saat Banjir

5 Tips dari PLN Agar Aman dari Sengatan Listrik saat Banjir
PLN membagikan tips aman dari sengatan listrik saat banjir melanda. Ilustrasi: dok PLN

jpnn.com, JAKARTA - PT PLN (Persero) menyatakan salah satu hal yang perlu diwaspadai saat musim penghujan adalah banjir.


Executive Vice President Komunikasi Korporat dan CSR PLN Agung Murdifi mengatakan demi keselamatan, masyarakat harus memitigasi dampak banjir, salah satunya pada instalasi listrik.

Berikut adalah hal yang harus dilakukan saat terjadi banjir:

1. Mematikan listrik dari Meter Circuit Breaker (MCB)

Agung menyebutkan hal pertama yang harus dilakukan saat rumah terendam banjir yaitu mematikan listrik dari Meter Circuit Breaker (MCB) di kWh meter.

Hal itu untuk menghindari bahaya sengatan listrik.

2. Cabut peralatan listrik

Masyarakat harus mencabut seluruh peralatan listrik yang masih tersambung dengan stop kontak. Taruhlah alat elektronik ke tempat yang lebih aman.

"Naikkan alat elektronik ke tempat yang lebih tinggi," ujarnya.

3. Lapor ke PLN

Jika terjadi banjir dan listrik belum dipadamkam oleh PLN, maka masyarakat harus segera melapor melalui PLN Mobile, Contact Center PLN 123 atau hubungi kantor PLN terdekat.

PLN membagikan tips aman dari sengatan listrik saat banjir melanda. Simak selengkapnya!

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News