6 Bocah Berlagak Gangster Ditangkap Polisi, Barang Buktinya Bikin Ngilu

6 Bocah Berlagak Gangster Ditangkap Polisi, Barang Buktinya Bikin Ngilu
Enam gangster di Mapolres Metro Bekasi seusai diamankam polisi, Minggu (30/1). Foto: Humas Polres Metro Bekasi

jpnn.com, BEKASI - Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi mengamankan enam gangster di Jalan Lemahabang, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Minggu (30/1) dini hari.

Kepala Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Iptu Untung Purwoko mengatakan kejadian bermula saat polisi sedang patroli wilayah di daerah Cikarang Timur.

Selanjutnya, polisi melihat sekelompok pemuda di Jalan Rengasbandung.

Polisi kemudian hendak mendatangi para pemuda tersebut, tetapi mereka kabur.

Polisi langsung mengejar para pemuda tersebut. Pada akhirnya petugas menangkap enam pemuda itu di Jalan Lemahabang.

"Tim mendapatkan enam orang yang membawa senjata tajam yang diduga gangster," kata Untung dalam keterangan tertulis.

Untung menambahkan polisi menggeledah enam pemuda tersebut. Aparat menemukan barang bukti berupa dua celurit, satu korek api yang berbentuk pistol, dan satu samurai.

"Keenam gangster ini masih di bawah umur dan mereka akan melakukan tawuran, tetapi dapat kami amankan di Jalan Lemahabang, Desa Karangsari, Kecamatan Cikarang Timur," ujar Untung.

Polisi menangkap enam bocah yang hendak tawuran pada Minggu (30/1) dini hari. Lihat barang bukti yang diamankan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News