Aksi Egy Maulana Vikri Bikin Suporter Myanmar Bersorak

Aksi Egy Maulana Vikri Bikin Suporter Myanmar Bersorak
Pemain Timnas Indonesia U-19 Egy Maulana Vikri saat beraksi melawan Thailand pada laga semifinal AFF U-18 2017 di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, (15/9). Foto: Dika Kawengian/Jawa Pos

Mereka memberikan tepuk tangan meriah ketika Thailand memastikan kemenangan melalui adu penalti 3-2 kemarin. Teriakan Thailand, Thailand, Thailand, bergema setelah laga.

”Indonesia mengalahkan kami di laga perdana. Memang (Indonesia, Red) bermain bagus, tapi itu sempat menyakiti hati kami. Itu terbalas dengan keberhasilan Thailand mengalahkan mereka,” ungkap Nay Lwin Aung, salah penonton yang lebih mendukung Thailand ketimbang Indonesia.

Sejatinya, pelatih Myanmar Rabah Benlarbi sangat berharap bersua Indonesia di final. Dia ingin membalaskan kekalahan 1-2 dalam laga pembuka grup B (5/9).

”Ya, akan jadi menarik kalau bertemu di final,” katanya. Ternyata, Myanmar kalah adu penalti dengan Malaysia 4-5.

Dengan begitu, Myanmar akan kembali bertemu dengan Indonesia, tapi dalam perebutan tempat ketiga besok. (*/ham)

 


Tatkala Egy Maulana Vikri menggiring bola atau melepas tembakan, teriakan Indo, Indo, Indo, terdengar kencang.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News