Alamak...Ada Klub ISL Bakal Tak Ikut Kompetisi

Alamak...Ada Klub ISL Bakal Tak Ikut Kompetisi
Valentino Simanjuntak. Foto: dkk/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) menyebutkan ada klub ISL yang terancam tidak ikut berkompetisi. Itu setelah mereka mendapatkan laporan dan melakukan pendalaman laporan tersebut.

General Manager APPI, Valentino Simanjuntak menjelaskan bahwa penyebabnya karena manajemen dan staf klub tersebut mengundurkan diri.

"Ada klub yang terancam tidak ada lagi (di ISL) padahal kompetisi saja belum dimulai," katanya, Jumat (20/3) malam.

Melihat kondisi klub, pernyataan APPI itu menjurus kepada Pelita Bandung Raya (PBR). Sebab, saat ini klub tersebut sedang krisis finansial, dan Direkturnya Marco Gracia Paulo juga telah mengundurkan diri.

Selain manajemen dan staf-nya, pemain asing PBR Boban Nikolic juga memastikan kondisi tersebut. Menurut dia, saat ini dirinya sedang berusaha mencari klub baru.

"Kalau dari dulu seperti ini kondisinya, saya pasti akan cari klub lain. Sekarang sudah sulit cari klub, kompetisi sudah mau mulai," tegas bek 30 tahun itu. (dkk/jpnn)


JAKARTA - Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) menyebutkan ada klub ISL yang terancam tidak ikut berkompetisi. Itu setelah mereka mendapatkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News