Aman Abdurrahman Bikin PN Jaksel Kosongkan Jadwal Lain

Aman Abdurrahman Bikin PN Jaksel Kosongkan Jadwal Lain
Aman Abdurrahman. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Demi kelancaran sidang tuntutan terdakwa kasus terorisme Oman Rochman alias Aman Abdurrahman, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan mengosongkan jadwal sidang lainnya.

Hal itu terpantau di PN Jaksel mulai pagi hingga siang. Hanya sidang Aman yang digelar, sementara sidang lainnya tidak ada. PN Jaksel bersama Polres Metro Jaksel pun menyeleksi ketat pengunjung agar tidak ada orang luar atau penyusup masuk ke persidangan.

Pengosongan sidang ini dibenarkan Kapolres Metro Jaksel Kombes Indra Jafar. Dia mengaku telah meminta PN Jaksel sementara ini mengosongkan persidangan selain Aman.

“Sidang sementara tidak ada khusus sampai jumatan saja hanya satu sidang ini. Setelah itu ada sidang lagi kok," kata Indra di PN Jaksel, Jumat (18/5).

Menurut dia, pengamanan jauh lebih mudah ketika PN Jaksel hanya menggelar sidang Aman. Sehingga kepolisian bisa menyeleksi siapa saja pengunjung sidang.

"Kami minta agar memudahkan pengawasan dan pengendalian selama aktivitas kegiatan persidangan,” tambah dia.

Selain pengamanan yang begitu ketat, akses masuk pengadilan diperketat. Setiap warga yang hendak masuk pengadlan diperiksa oleh aparat dengan metal detector. (mg1/jpnn)


Pengamanan jauh lebih mudah ketika PN Jaksel hanya menggelar sidang Aman Abdurrahman. Kepolisian bisa menyeleksi siapa saja pengunjung sidang.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News