Amar Bank Raih Best Places to Work 2020

Amar Bank Raih Best Places to Work 2020
Para pegawai Amar Bank. Foto dok Amar Bank

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Amar Indonesia Tbk atau Amar Bank mendapat penghargaan Best Places to Work 2020 belum lama ini.

Best Places to Work merupakan sebuah program sertifikasi internasional yang memberikan kesempatan kepada perusahaan di berbagai negara untuk mempelajari lebih lanjut tentang keterlibatan dan kepuasan karyawan.

Dan memberikan penghargaan bagi perusahaan yang memberikan pengalaman kerja yang luar biasa dengan standar tertinggi dalam kondisi kerja.

Pencapaian Amar Bank ini merupakan bukti kerja keras seluruh tim Amar Bank sejak 2014 yang diawali dengan 17 karyawan dan kini menjadi lebih dari 1.000 karyawan pada 2020.

Tim Amar Bank, yang disebut Amarites, menjunjung tinggi nilai-nilai budaya perusahaan yaitu Experimentation, Growth, Fun, Big Dreams, Customer Focus dan Speed yang telah diimplementasikan dalam aktivitas sehari-hari oleh Amarites.

“Kami senang menerima penghargaan Tempat Terbaik untuk Bekerja di Indonesia dari Best Places to Work 2020 ini. Kami menciptakan tempat kerja di mana peluang pertumbuhan cukup luas dan disediakan dengan cara yang menarik dan menyenangkan," ujar Presiden Direktur Amar Bank Vishal Tulsian.

Vishal menuturkan, sangat penting bagi perusahaan melihat setiap karyawan tumbuh secara pribadi.

"Dan sama pentingnya bagi kami untuk memastikan bahwa orang-orang senang dan selalu tersenyum di tempat kerja karena tim yang tersenyum akan membuat nasabah juga tersenyum,” tutur Vishal.

PT Amar Bank selain itu juga rutin melakukan survei keterlibatan karyawan setiap tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News