Anies-Sandi Janjikan KJS untuk Pemuka Agama

Anies-Sandi Janjikan KJS untuk Pemuka Agama
Anies Baswedan (kanan) dan Sandiaga Uno. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno menilai masih banyak pemuka agama di Jakarta yang kesejahteraannya belum terjamin. Terutama dalam urusan pelayanan kesehatan.

Karenanya, jika terpilih nanti, pasangan nomor urut tiga ini berencana memberikan Kartu Jakarta Sehat (KJS) kepada para pemuka agama.

"Seharusnya cakupan tunjangan juga berlaku bagi semua pemuka (tokoh) agama," kata Anies Baswedan, Selasa (15/11).

Pemuka agama yang dimaksud bukan hanya ulama dan ustaz atau guru mengaji. Tapi juga pengajar sekolah minggu, penjaga rumah ibadah, dan pemuka agama lainnya.

Mantan ketua etik KPK itu juga akan memperbaiki mekanisme pengajuan KJS. Karena selama ini para pemuka agama harus mengajukan proposal terlebih dahulu, belum lagi jumlah bantuan sosial yang bervariasi dan tidak pasti.

"Kita akan jemput bola dengan melakukan pendataan melalui yayasan dan organisasi keagamaan agar tercapai ketepatan sasaran penerima tunjangan," ujar Anies. (rmol/dil/jpnn)


JAKARTA - Pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno menilai masih banyak pemuka agama di Jakarta yang kesejahteraannya belum terjamin. Terutama dalam


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News