Artis Ini Hamil Sepasang Anak Kembaran, Suami Paling Sibuk

jpnn.com - JAKARTA - Setelah delapan tahun menunggu akhirnya pasangan Surya Saputra dan Cintya Lamusu bakal dikaruniai buah hati. Yang menggembirakan, anaknya kembar laki-laki dan perempuan.
"Ini karunia yang teramat besar bagi saya dan suami. Saya diberi anak kembar sepasang lagi," ujar Cintya baru-baru ini.
Meski yang hamil Cintya, namun Surya paling sibuk. Mulai mengurus Cintya hingga menyiapkan segala kebutuhan si kembar nanti.
"Iya nih, Mas Surya yang paling sibuk. Kalau ke mal, pasti dia langsung ke tempat baju baby. Begitu juga desain kamar anak, dia yang jadi seksi repotnya," ujar Cintya tertawa.
Pernyataan Cintya langsung ditanggapi Surya. "Ya iyalah, delapan tahun loh nunggunya. Makanya saya mau semua perfect, desain kamar anak yang desain saya dan istri. Pokoe yang terbaik buat calon baby kembar kami," ucap Surya riang.(esy/jpnn)
JAKARTA - Setelah delapan tahun menunggu akhirnya pasangan Surya Saputra dan Cintya Lamusu bakal dikaruniai buah hati. Yang menggembirakan, anaknya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy