Arus Mudik, Ambulans dan Damkar Dapat Jalur Khusus

 Arus Mudik, Ambulans dan Damkar Dapat Jalur Khusus
Kakorlantas Irjen Royke Lumowa dalam rapat koordinasi antara stakeholder di Mapolres Kendal. Foto: Ist

“Misalnya rumah sakit adanya di kiri, semua kan dibuang kalau macet. Jadi, harus diperhatikan juga yang emergency (jalur darurat) itu tadi,” kata dia.

Dia juga bersyukur jalur darurat itu telah mendapat atensi dari kepolisian. Karena itu dalam keadaan darurat, ambulans dan damkar tak akan ikut dibuang ke jalur lain.

Lalu sebagai langkah persiapan, pihaknya telah menyiapkan pos kesehatan di jalur mudik. Sementara pemudik yang mengalami insiden bisa langsung menghubungi 119 dan memberitahukan di mana lokasi kecelakaan.

“Seperti kemarin ada yang jatuh rombongan sepeda langsung share location datang evakuasi ke rumah sakit,” imbuh dia.

Wanita berhijab ini menambahkan, di seluruh Indonesia terdapat 3.910 pos kesehatan yang ditempatkan d jalur mudik.

“Ada di Sumatera, Jawa, Sulawesi, Kalimantan dan juga penyeberangan jadi 3.910,” sambungnya. (mg1/jpnn)


Dalam keadaan darurat di arus mudik Lebaran ambulans dan damkar tak akan ikut dibuang ke jalur lain.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News