Arzetti Bilbina Bakal Buka-bukaan Hari Ini

jpnn.com - JAKARTA – Anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPR RI, Arzetti Bilbina akan buka-bukaan terkait penangkapannya oleh Denpom TNI AD di Malang, Jawa Timur, saat berduaan di kamar hotel dengan seorang perwira TNI.
Sebelumnya, klarifikasi dari DPP PKB dan Arzetti akan dilakukan di kantor DPP PKB jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat. Namun, belakangan undangan diralat kembali dan dialihkan ke Pressroom DPR, Gedug Nusantara III, Kompleks Parlemen RI, Senayan, Jakarta.
“Di DPR,” kata politikus PKB Maman Imanul Haq, mengkonfirmasi lokasi konferensi pers Arzetti, Rabu (28/10).
Sebelumnya, Arzetti diamankan petugas Denpom TNI di Hotel Arjuna, Lawang, Malang, saat berduaan dengan Dandim Sidoarjo Letkol Kav. Rizeki Indra Wijaya. Namun, Arzetti mengklaim keberadaannya dengan sang Dandim untuk membahas pembangunan masjid.(fat/jpnn)
JAKARTA – Anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPR RI, Arzetti Bilbina akan buka-bukaan terkait penangkapannya oleh Denpom TNI AD di Malang,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kepala BNN: 10 Wilayah Ini Rawan Terjadi Penyelundupan Narkoba
- Malik Nuh Jaidi: Harmoni Keluarga yang Menguatkan Langkah Bisnis
- Tuntaskan Kemiskinan, Khofifah Bersama Muslimat NU Terbukti Mampu Mengatasi Persoalan Rakyat
- Tingkat Kepuasan terhadap Pemerintah Capai 80 Persen, Peran TNI-Polri Dinilai Signifikan
- Chaidir Minta Peserta Seleksi PPPK tak Tergoda Rayuan Oknum yang Menjanjikan Kelulusan
- Pemprov Jateng: PLTS Off-Grid Bebas Dipasang Mandiri Tanpa Tergantung PLN