Atasi Gusi Bengkak dengan 8 Cara Alami Ini

Atasi Gusi Bengkak dengan 8 Cara Alami Ini
Ilustrasi Kunyit. Foto: Laman Cheat Sheet

3. Hidrogen Peroksida

Hidrogen peroksida membantu Anda menenangkan rasa sakit dan mengurangi peradangan gusi.

Hidrogen peroksida adalah agen yang bagus untuk membunuh kuman dan melawan banyak masalah mulut lainnya.

Untuk memulai, campurkan air dan hidrogen peroksida dengan perbandingan yang sama.

Kumur larutan peroksida di mulut Anda selama sekitar 20 detik, kemudian buang dan bilas mulut Anda.

4. Kantong Teh Celup

Rendam kantong teh dalam air mendidih setidaknya selama 5 menit, seolah-olah Anda akan membuat teh.

Biarkan kantong teh mendingin selama beberapa menit agar tidak panas dan oleskan pada gusi yang sakit.

Tidak sembarang teh bisa, coba pilih teh yang memiliki sifat astringen seperti teh hijau, teh hitam, atau teh kembang sepatu.

Anda juga bisa memilih teh yang kaya akan sifat antiradang seperti kamomil dan jahe.

Ada beberapa cara alami yang bisa membantu mengatasi gusi bengkak yang menyakitkan dan salah satunya adalah dengan hidrogen peroksida.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News