Baasyir Nasihati Ariel Agar Bertaubat

Baasyir Nasihati Ariel Agar Bertaubat
Baasyir Nasihati Ariel Agar Bertaubat
     

Sementara itu,  Komjen Susno Duadji dan Gayus Tambunan menunaikan salat Idul Fitri  di rutan Brimob, Kelapa  Dua Depok Jawa Barat. "Bapak titip salam agar didoakan," ujar kuasa hukum Susno Ari Yusuf Amir.

      

Di bagian lain, tersangka kasus korupsi Mantan Mensos Bachtiar Chamsyah juga tampak mengikuti shalat Idul Fitri Berjamaah di Rutan Klas I Cipinang, kemarin (10/9). Bersama ratusan penghuni Rutan, Bachtiar tampak khusyuk menunaikan shalat Ied yang dipimpin Imam Abdul Manan. Tersangka kasus korupsi pengadaan sarung, sapi dan mesin jahit di Depsos (sekarang Kemensos) itu tampak berada di deretan paling depan.

      

Dia berdampingan dengan terpidana kasus korupsi mobil pemadam kebakaran Ismeth Abdullah. Persis di shaf belakang Bachtiar, tampak terpidana kasus korupsi dana stimulus fiskal pelabuhan Indonesia Timur Abdul Hadi Djamal dan Mantan Menkes Achmad Sujudi. Tampak juga perancang busana kondang Adjie Notonegoro di shaf bagian belakang.

     

Sebelum menjalankan shalat Ied, diberikan instruksi petunjuk pelaksanaan shalat oleh Haji Isyam. Usai shalat Ied, dilanjutkan dengan khotbah yang dibawakan khotib Muhammad Roem Lubis. Acara diakhiri dengan sambutan dari Kepala Rutan Klas I Cipinang Edi Kurniadi. Sebagaimana tradisi perayaan lebaran pada umumnya, begitu acara berakhir, para jemaat saling bersalam-salaman. Mereka saling berbaur menjadi satu. "Lebaran kali ini, luar biasa bagi saya. Karena sebelumnya tidak pernah shalat Ied di tahanan. Rasanya campur baur, diantaranya rasa syukur,?ujar Bachtiar sembari berjalan menuju selnya.(rdl/ken/jpnn)

Hidup di jeruji besi saat lebaran tentu berbeda rasanya. Di rumah tahanan Bareskrim, Abu Bakar Baasyir dikunjungi puluhan pendukung. Sedangkan Ariel


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News