Bakar Kendaraan Polisi, 14 Pemuda Kampung Bahagia Digulung

Bakar Kendaraan Polisi, 14 Pemuda Kampung Bahagia Digulung
Kombes Harry Kurniawan. Foto: Rian Alfianto/Jawapos.com

Selang berapa waktu, kelompok massa tersebut akhirnya bisa dibubarkan. Suporter Persikota pun bisa selamat sampai tujuan.

Sehari setelah kejadian itu, para penyerang pun langsung diburu. Satu per satu pelaku diamankan.

Kepada aparat, pelaku mengaku melakukan penyerangan karena berada di bawah pengaruh minuman keras.

Ditambah lagi, adanya ajakan dari berbagai pihak melalui media sosial WhatsApp dan Facebook terkait aksi tersebut.

"Semuanya kami jadikan tersangka dan terancam kurungan penjara tujuh tahun penjara. Pasalnya, mereka telah mengeroyok dan melawan pejabat yang sedang menjalankan tugas yang sah," tandas dia. (cuy/jpnn)


Polisi menggulung belasan pemuda berandal yang membuat onar hingga merusak kendaraan dinas Polda Metro Jaya dan Polsek Ciledug.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News