Bamsoet: Pastikan Semua Bansos Tepat Sasaran

Bamsoet: Pastikan Semua Bansos Tepat Sasaran
Bambang Soesatyo. Foto: Ricardo

"Karena itu, beberapa kementerian serta pemerintah daerah sebagai penanggungjawab penyaluran ragam Bansos haruslah cekatan dalam mendata warga yang layak menerima Bansos. Kerja pendataan harus secepat mungkin. Tetapi akurasi tidak boleh diabaikan. Pendataan harus akurat agar penyaluran ragam Bansos tepat sasaran," tegas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila ini menambahkan, pilihan bantuan dan target sasaran yang ditetapkan pemerintah sudah tepat. Pemerintah mengalokasikan bantuan Sembako, bantuan langsung tunai, diskon tarif listrik hingga Program keselamatan yang dilaksanakan Polri.

Warga terdampak yang kehilangan pekerjaan, disediakan bantuan melalui Kartu Pra Kerja. Pelaku UMKM juga mendapat kesempatan untuk meringakan beban karena ada stimulus Kredit Usaha Rakyat (KUR).

"Sedangkan dari Dana Desa, disediakan program Bansos untuk 10 juta keluarga. Selain itu, pemerintah juga menggagas percepatan program padat karya tunai untuk mencetak lapangan kerja. Mari bersama kita awasi agar semua Bansos tersebut tepat sasaran dan tidak diselewengkan," pungkas Bamsoet. (*/jpnn)

Pemerintah mengalokasikan beragam bansos bagi warga terdampak PSBB. Apakah sudah sampai?


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News