Bank BJB dan PT Pos Indonesia Perpanjang Kerja Sama Membangun Negeri

Bank BJB dan PT Pos Indonesia Perpanjang Kerja Sama Membangun Negeri
Bank BJB dan PT Pos Indonesia menandatangani perpanjangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) di Menara Bank BJB Jalan Naripan No 12-14 Kota Bandung. Foto: dok bjb

Dia memastikan Bank BJB akan terus mendukung PT Pos Indonesia  untuk bisa memanfaatkan berbagai produk dan layanan kredit konsumer dan ritel.

Yuddy optimistis perpanjangan kerja sama ini juga akan sangat positif untuk mendukung kinerja bisnis Bank BJB apalagi PT Pos merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan jumlah karyawan yang besar.

PT Pos Indonesia memiliki jaringan sebanyak lebih dari 4.000 kantor pos dan didukung 28.000 agen yang tersebar di seluruh Indonesia yang tentu saja akan senantiasa memerlukan layanan perbankan yang cepat, efisien, dan memudahkan, seperti yang dimiliki oleh Bank BJB.

“Bank BJB senantiasa mendukung PT Pos Indonesia dengan layanan perbankan yang inovatif, mudah dan cepat. Perpanjangan kerja sama dengan PT Pos Indonesia juga merupakan bukti nyata Bank BJB untuk turut serta memberikan kontribusi terbaik, memberikan tanda mata untuk negeri,” pungkas Yuddy. (flo/jpnn)

Perjanjian kerja sama Bank BJB dan PT Pos Indonesia berlaku selama lima tahun terhitung sejak ditandatanganinya perjanjian, sampai dengan 29 November 2028.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News