Baru Sehari, Eri Cahyadi Dapat Banyak Inspirasi dari Sekolah Partai PDIP

Baru Sehari, Eri Cahyadi Dapat Banyak Inspirasi dari Sekolah Partai PDIP
Eri Cahyadi mengikuti Sekolah Partai PDIP. Foto: source for JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Jago dari PDI Perjuangan di Pilkada Surabaya 2020 Eri Cahyadi - Armuji mulai mengenyam sekolah partai untuk para calon kepala daerah yang digelar DPP PDIP.

Sekolah partai digelar secara daring Minggu-Selasa (13-15/9).

Eri dan Armuji mengikuti sekolah partai calon kepala daerah dari kediamannya masing-masing.

Calon Wali Kota Eri Cahyadi yang tinggal di kawasan Ketintang Surabaya, memulai hari dengan berolahraga, bermain bulu tangkis di depan rumahnya bersama anaknya.

Lalu disusul dengan sarapan sate kelapa khas Surabaya.

Setelah membersihkan diri, Eri sudah bersiap di depan laptop pada pukul 08.00 WIB.

Eri memulai sekolah partai dengan mengikuti pre-test dengan menjawab berbagai pertanyaan terkait Pancasila dan kerja-kerja kerakyatan.

"Saya sangat antusias. Saya sangat senang DPP PDI Perjuangan menggelar sekolah partai sebagai panduan untuk menyiapkan kepala daerah yang kompeten, punya kapasitas teknokratik, adaptif terhadap perubahan zaman, dan tetap berjiwa kerakyatan dengan kekukuhan dalam menjalankan ideologi Pancasila,” ujar Eri.

Eri Cahyadi sempat membandingkan Sekolah Partai PDIP dengan salah satu semboyan yang muncul dari Ki Hajar Dewantara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News