Batubara Lesu, Jurusan Pertambangan Hanya Punya 10 Mahasiswa

jpnn.com - BANJARBARU - Kampus Akademi Teknik Pembangunan Nasional (ATPN) di Banjarbaru terus ditinggal peminatnya dalam beberapa tahun terakhir. Jumlah mahasiswa baru yang mendaftar selalu mengalami penurunan.
Direktur ATPN Rudy Hendrawan Noor mengatakan, sebelum batubara lesu jumlah pendaftar di kampus yang notabene menjadi kampus jurusan pertambangan pertama di Kalimantan Selatan tersebut selalu di atas seratus orang.
Terakhir pada tahun 2008 jumlah mahasiswa baru yang mereka rekrut mencapai 135 orang, namun sekarang jumlah tersebut telah jauh menurun. Lalu berapa 2015 lalu? Jangan tanya. Perbandingannya begitu kontras.
"Mahasiswa kami jurusan pertambangan di tahun 2015 hanya 10 orang, padahal sebelumnya selalu di atas seratus," katanya kepada Radar Banjarmasin (JPNN Group), Selasa (2/2) kemarin.
Ia menceritakan, Kampus ATPN dulunya menjadi tempat perkuliahan jurusan pertambangan favorit. Bukan hanya daerah Kalsel tapi juga ada mahasiswa yang berasal dari Kalimantan Tengah. (rb/jos/jpnn)
BANJARBARU - Kampus Akademi Teknik Pembangunan Nasional (ATPN) di Banjarbaru terus ditinggal peminatnya dalam beberapa tahun terakhir. Jumlah mahasiswa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Klaim Botol Miras di Kantor Gubernur Jateng Jadi Bahan Molotov May Day
- Momentum May Day, Gubernur Luthfi Berdayakan Buruh Melalui Koperasi
- Miras Masuk Lapas Bukittinggi, Puluhan Napi Keracunan, 1 Orang Tewas
- Camat Jagakarsa Beri Peringatan untuk Gerai Miras di Kartika One, Begini Kalimatnya
- Ketua Dekranasda Sumsel Feby Deru Matangkan Persiapan Swarna Songket Nusantara di Palembang
- Saksi Kasus Kematian Mahasiswa UKI Beberkan Fakta Baru, Kok, Beda dengan Polisi