Beasiswa Bantu Anak-Anak Sepatan Meraih Mimpi

jpnn.com, KABUPATEN TANGERANG - Pendidikan menjadi pilar utama dalam pembangunan masyarakat yang lebih maju.
Menyadari hal tersebut, Community Development PIK 2 bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sepatan terus berperan aktif dalam mendukung keberlanjutan pendidikan di Kabupaten Tangerang, Banten.
Salah satu inisiatif nyata yang dilakukan adalah melalui pemberian beasiswa bagi anak-anak berprestasi.
Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi siswa SD, SMP, dan SMA agar tetap semangat dalam menempuh pendidikan.
Penyerahan beasiswa ini dilaksanakan pada 19 Juni 2024, melibatkan berbagai pemangku kepentingan untuk memastikan dampak positif yang lebih luas.
“Kami berharap program beasiswa ini dapat meningkatkan motivasi belajar anak-anak dan membantu mereka meraih prestasi terbaik,” ujar perwakilan Community Development PIK 2, dalam keterangan tertulis, Jumat (14/2).
Beasiswa ini juga menjadi bagian dari upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045, dengan membentuk generasi muda yang berkualitas dan berdaya saing.
“Semoga anak-anak di Desa Sepatan dan sekitarnya dapat terus belajar dengan giat serta memiliki semangat tinggi untuk menggapai cita-cita mereka,” tambahnya.
Beasiswa membantua anak-anak Sepatan, Kabupaten Tangerang, Banten, meraih mimpi mereka.
- Glowing In The Dark di PIK Nite Run, Akan Ada Rekor MURI
- PIK Nite Run 2025 Bakal Ukir Sejarah, Gabungkan Olahraga, Hiburan & Komunitas
- Waka MPR Lestari Moerdijat Minta Pemerintah Segera Memperbaiki Tata Kelola Pendidikan
- Konsolnas Dikdasmen 2025, Ini Harapan Menko Pratikno dan Menteri Mu'ti kepada Pemda
- Bukit Nirmala PIK 2 & Bank Permata Tawarkan KPR Ringan untuk Kepemilikan Hunian Terbaik
- SAH Apresiasi Dasco yang Peduli Terhadap Dunia Pendidikan