Benarkah Timun Bisa Menyebabkan Masalah Keputihan?

Benarkah Timun Bisa Menyebabkan Masalah Keputihan?
Mentimun. Foto: Pixabay

jpnn.com - Banyak orang meyakini bahwa timun adalah salah satu makanan penyebab keputihan. Timun dinilai memiliki kandungan yang dapat meningkatkan hormon estrogen pada wanita sehingga memicu keputihan. Benarkah demikian?

Benarkah Timun Sebabkan Masalah Keputihan?

Timun kerap dikaitkan sebagai penyebab keputihan pada wanita. Faktanya, sampai saat ini belum ada penelitian yang menerangkan bahwa timun adalah makanan penyebab keputihan sehingga bisa dikatakan hal ini adalah mitos.

Bahkan, konsumsi timun mendatangkan banyak manfaat karena kaya akan kandungan vitamin K, vitamin C, serat, dan air yang baik untuk kesehatan tulang, pencernaan, serta kulit.

Keputihan merupakan reaksi normal dari tubuh untuk menjaga area kewanitaan tetap bersih, sehingga membuat area sensitif mengeluarkan cairan lendir yang mengandung bakteri dan sel-sel mati. Namun sering kali, keputihan menjadi sangat banyak dan menjadi tidak normal.

Keputihan dapat disebabkan oleh proses alami tubuh, perubahan hormon, dan juga infeksi. Jadi, pendapat bahwa ada beberapa makanan yang menjadi pantangan keputihan adalah tidak benar.

Penyebab Umum Terjadinya Keputihan

Keputihan merupakan kondisi area kewanitaan yang menghasilkan lendir lebih banyak dari biasanya. Penyebab keputihan bergantung pada jenis keputihannya, apakah normal atau tidak normal. Berikut penjelasannya:

Keputihan dapat disebabkan oleh proses alami tubuh, perubahan hormon, dan juga infeksi.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News