Berkinerja Positif, Bank DKI Raih Penghargaan 2 Ini

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Bank DKI meraih dua penghargaan sekaligus atas kinerja positif dan inovasi berkelanjutan yang dijalankannya.
Bank DKI mendapatkan penghargaan dari Warta Ekonomi sebagai Indonesia Best Bank 2024 for Encouraging Innovations to Expand Service Convenience and Accessibility kategori KBMI 2 Bank Pembangunan Daerah, Kamis (1/8).
Selain itu, Bank DKI juga meraih penghargaan pada ajang Indonesia Most Acclaimed Companies hAwards 2024 sebagai Outstanding Digital Transformation to Expand Banking Service Accessibility (Category: Regional Bank, KBMI 2) dari Warta Ekonomi, pada Jumat (2/8).
Direktur Utama Bank DKI Agus H. Widodo mengatakan pihaknya mendedikasikan penghargaan yang diterima kepada seluruh pemangku kepentingan, nasabah, pemegang saham, dan mitra bisnis yang terus memberikan kepercayaan kepada Bank DKI.
"Pencapaian itu tentunya menjadi semangat bagi Bank DKI untuk terus berinovasi menghadirkan produk dan layanan perbankan yang mampu menjawab kebutuhan perbankan bagi para nasabah dan mitra kerja Bank DKI,” ucap Agus dalam keterangan tertulisnya, Selasa (6/8).
Menurut dia, penghargaan ini juga mencerminkan komitmen Bank DKI dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan daerah melalui layanan perbankan yang inklusif dan berkelanjutan.
“Bank DKI terus berkomitmen untuk memperluas jangkauan intermediasi perbankan dan meningkatkan nilai tambah atas produk dan layanan, termasuk melalui berbagai langkah sinergi,” tuturnya.
Indonesia Best Bank 2024 diberikan kepada Bank DKI setelah melalui serangkaian proses evaluasi oleh tim juri independen Warta Ekonomi melalui dua metode, yakni desk research dan media monitoring.
Bank DKI meraih penghargaan atas kinerja positif dan inovasi berkelanjutan. Simak selengkapnya.
- Utamakan Keselamatan, KAI Raih 2 Penghargaan di Ajang WISCA 2025
- Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan, KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025
- Hardiknas 2025, Untar Gelar Untarian Awards untuk Dosen hingga Mahasiswa Berprestasi
- Srikandi PLN Indonesia Power Raih Anugerah Women’s Inspiration Awards 2025
- Direktur Pegadaian Dinilai Berhasil Membangun Layanan Bank Emas
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025