Berkunjung ke Gampong Jaboi, Menhut Bicara Penguatan Promosi Lokasi Wisata

jpnn.com, ACEH - Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni mengatakan wilayah yang memiliki daya tarik seperti Gampong Jaboi, Sabang, Aceh, perlu lebih dipromosikan secara maksimal.
Hal tersebut disampaikannya saat melakukan kunjungan kerja ke Sabang, Aceh, Rabu (9/4) kemarin demi mengecek Perhutanan Sosial Gampong Jaboi.
Awalnya, Raja Juli mengaku bertemu dengan seorang turis Belgia dan keluarga yang menikmati keindahan alam Gampong Jaboi, Sabang.
Dari pertemuan itu, Raja Juli menilai lokasi yang punya keindahan alam perlu dipromosikan di media sosial demi menarik wisatawan.
"Tadi saya bertemu pengunjung dari Belgia mengatakan ini lokasi sangat cantik, sangat indah, tidak bisa ditemukan dimanapun, ini adalah unik, sangat iconic. Itu yang harus dipromosikan secara maksimal melalui media sosial dengan baik," ujar Menhut Raja Juli Antoni
Adapun, beberapa kawah berada di Gampong Jaboy dan dijadikan sebagai destinasi wisata. Selain itu, lokasi yang sama juga memiliki area permainan luar.
Dalam kunjungannya, Menhut didampingi Sekjen Kemenhut Mahfudz, Dirjen KSDAE Satyawan Pudyatmoko, dan Sekda Kota Sabang Irfani.
Raja Juli ketika di perhutanan sosial bertemu dengan sejumlah Kelompok Tani Hutan (KTH) diantaranya, KTH Gampong Jaboi dan KTH Anuek Glee.
Menhut Raja Juli Antoni menyebut wilayah yang memiliki daya tarik perlu lebih dipromosikan secara maksimal melalui media sosial.
- Tren Karhutla Menurun, Menhut Raja Juli: Bangga, Tetapi..
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Menhut: Tren Karhutla Pada 2025 Menurun, 3 Hal Ini Menjadi Faktornya
- Peringatkan Tak Ada Bullying di Sekolah Kehutanan, Menhut: Saya Tak Segan Pecat Pelaku
- Menhut Tinjau Satwa di PPS Riau Kerja Sama Yayasan Arsari Djojohadikusumo
- Ke Riau, Menhut Raja Antoni Disambut Proses Adat Tepuk Tepung Tawar