Biaya Transfer Antarbank BUMN Berpeluang Gratis

Biaya Transfer Antarbank BUMN Berpeluang Gratis
Rini Soemarno. Foto: dok/JPNN.com

Selain itu, integrasi BUMN jasa keuangan diharapkan dapat menekan biaya operasional dan meningkatkan efisiensi.

Salah satu bentuknya adalah integrasi jaringan ATM bank-bank pelat merah yang tergabung dalam Himpunan Bank-Bank Negara (Himbara) ke jaringan ATM Link.

Nasabah bank-bank milik negara diuntungkan karena biaya transaksi antarbank BUMN nanti lebih murah, bahkan gratis.

Tarif transfer antarbank BUMN melalui jaringan ATM Link saat ini mencapai Rp 4.000 per transaksi.

Sementara itu, biaya transfer dari bank BUMN ke bank swasta nasional lain mencapai Rp 6.500 per transaksi.

Di lain sisi, biaya tarik tunai di jaringan ATM Link telah diturunkan dari Rp 500 per transaksi menjadi gratis.

Demikian pula biaya cek saldo dan transfer antar-rekening di bank yang sama. Namun, tarik tunai di ATM milik bank-bank BUMN non-Link tetap dikenai biaya.

Pemerintah sudah menugasi empat bank BUMN tersebut membangun sepuluh ribu ATM Link di seluruh Indonesia.

Integrasi empat bank pelat merah dipastikan rampung dalam waktu dekat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News