Bidik Kasus Korupsi di Sumut, Komjen Firli Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah mengusut kasus dugaan korupsi di Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Ketua KPK Firli Bahuri membenarkan hal itu saat dikonfirmasi awak media, Selasa (20/4).
Hanya saja, dia mengaku masih belum ada tersangka yang dijerat dalam kasus yang diusut tersebut.
Mantan kepala Baharkam Polri itu mengatakan bahwa pihaknya masih terus melakukan pendalaman.
Menurutnya, pemeriksaan saksi dan pengumpulan sejumlah bukti masih terus dilakukan.
"Kami berharap setelah bukti cukup, akan membuat terang peristiwa pidana dan kami bisa menemukan tersangkanya," kata dia saat dihubungi, Selasa (20/4).
Mantan Kapolda Sumatera Selatan itu masih enggan memerinci detail kasus dugaan korupsi yang tengah diusut KPK tersebut. "Nanti pada saatnya KPK sampaikan ke publik," katanya.
Lebih lanjut Firli membantah ada operasi tangkap tangan (OTT) yang digelar jajarannya di Tanjung Balai, Sumatera Utara.
Ketua KPK Firli Bahuri membenarkan ada kegiatan pendalaman kasus dugaan korupsi di Sumatera Utara. Siapa targetnya?
- KPK Ingatkan Guru & Dosen: Gratifikasi Bukan Rezeki
- KPK Periksa Mantan Direktur LPEI Terkait Kasus Korupsi Fasilitas Kredit
- Usut Kasus Dugaan Korupsi di Dinas PU Mempawah, KPK Sudah Tetapkan 3 Tersangka
- Ray Rangkuti Kritik Kinerja KPK, Kasus Hasto Dikejar, Tetapi Bobby Diundang Koordinasi
- Polda Riau akan Tetapkan Tersangka Kasus SPPD Fiktif yang Rugikan Negara Ratusan Miliar
- KPK Periksa 3 Saksi Lagi untuk Kasus Cuci Uang Andhi Pramono